Friday, May 6, 2011

Jewel in the Palace

Permata di dalam istana? Bukan bukan, itu bukan permata beneran. Itu judul drama Korea yang sampe 70 episodes itu loh teman. By the way, ini postingan tentang drama pertama di blog ini loh? So special-kah?

Ehem, pemeran utamanya bernama Jang Geum. Haduu, kalo mau nyeritain isi filemnya, mungkin basi aja ya, soalnya film ini sudah lama ditayangkan. Eh, bagi Anda yang belum pernah nonton JITP, bisa nonton di youtube looh. Lengkap, dari episode pertama sampai terakhir.

Ini drama paling berbobot yang pernah saya tonton. Entah mengapa, naluri keperempuanan saya (ciyeh) tergerak saat melihat Jang Geum yang amazing dengan kemampuan seni memasaknya, kemampuan mengingat dan belajar dengan cepat, kepercayaan dirinya, kesetiaannya, dan keikhlasannya dalam menolong sesama. 


Sepertinya memasak itu mudah. Hmm. Kira-kira saya punya kemampuan mengkombinasikan bahan makanan seperti Jang Geum nggak ya? Saat jadi koki istana, dia tau apakah kombinasi bahan makanan yang dipakai akan menghasilkan cita rasa yang seperti apa, memberikan khasiat apa, dan memahami urutan cara memasak serta penyajiannya dengan baik.

Saat dia udah nggak jadi koki istana, dia jadi dokter perempuan, dia berhasil menemukan inovasi baru dalam mengobati pasien. Telaten serta teliti dalam melihat kompleksitas penyakit pasiennya dan memberikan perawatan. Dia juga begitu gigih, teman.

Bagi yang belum nonton, silakan nonton film JITP dari youtube. Anda pasti akan terkesima!

2 comments:

  1. hmmm, saya blm smpe abs nh nntn jang geum, brhnti tngah jln trs.. hahaha
    tp emg jang geum bgs koq, QSD jg nggak klh brbobot loh jeung, keren jg ^__^

    ReplyDelete
  2. yoi Jeung.. saya belom membuka QSD.. segeranya saya buka dan simak secara saksama.. ciyeh..

    ReplyDelete